BANTUAN RUMAH LAYAK HUNI
06/10/2023 | Penulis: WIDIATUL ILMIAH

BANTUAN
Dalam rangka memperingati 1 Tahun Jejak Langkah Penyelenggaraan Pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lamongan Periode 2021-2026 tepatnya pada hari Jum’at, 25 Februari 2022 di Desa Sekarbagus Kecamatan Sugio, Bupati Lamongan melakukan kegiatan peresmian Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) menjadi Rumah Layak Huni (RLH). RLH ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembangunan rumah baru beserta prasarana, sarana dan utilitas umum..
Dalam sambutannya, Bapak Bupati Dr. Yuhronur Efendi mengatakan bahwa, “Kecamatan Sugio mempunyai permasalahan pada kemiskinan ekstrim, terdapat dua kategori keluarga miskin ekstrim yakni pertama, tidak dapat produktif (berusia lanjut dan tidak mempunyai keluarga serumah yang berusia produktif seperti anak maupun keluarga lainnya). Kedua, kurang berdaya (mempunyai pekerjaan namun masih belum bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari). Penyelesaian dari permasalahan tersebut tentu berbeda-beda, salah satunya dengan bantuan RLH.
Dalam kesempat tersebut, BAZNAS Kabupaten Lamongan turut berpartisipasi dalam acara tersebut untuk mengatasi permasalahan yang ada dengan mentasharufkan bantuan kepada Bapak Gendut Jatmiko berupa uang tunai santunan seumur hidup yang dapat digunakan untuk biaya berobat dan beberapa paket sembako ke beberapa masyarakat kurang mampu yang ada di Desa Sekarbagus Kecamatan Sugio Kabupaten Lamongan, dalam hal ini bantuan di serahkan langsung oleh Bapak Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lamongan kepada mustahik.
Berita Lainnya
Menteri Kependudukan Kunjungi Kampung Keluarga Berkualitas Desa Mertani, BAZNAS Lamongan Perkuat Aksi Nyata untuk Warga
KOMPOS ORGANIK AR-ROHMAH BAZNAS LAMONGAN SIAP JADI PENOPANG PERTANIAN RAMAH LINGKUNGAN DI MASA DEPAN
Sentuhan Kepedulian dari Tanah Suci: BAZNAS RI Salurkan Daging DAM Haji di SLBN Lamongan
Persela Lamongan Serahkan Infak ke BAZNAS, Jadi Teladan Klub Sepak Bola Indonesia
BAZNAS PROV. JATIM LAKUKAN MONEV BANTUAN DI LAMONGAN: PASTIKAN BANTUAN TERSALUR TEPAT SASARAN
RAPAT KOORDINASI DAERAH BAZNAS LAMONGAN 2025: SINERGI KUAT UNTUK WUJUDKAN “ASTA CITA”

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
