BAZNAS harapkan bantuan program Lamongan Peduli (1 Desa 5 Mustahik) dapat di manfaatkan dengan baik
19/12/2024 | Penulis: Humas BAZNAS Kab Lamongan
BANTUAN
Bantuan 1 Desa 5 Mustahik merupakan program unggulan BAZNAS Kabupaten Lamongan, dengan adanya bantuan ini BAZNAS berharap dapat memberikan kebermanfaatan untuk masyarakat setempat, khususnya warga Lamongan. Kebermanfaatan sendiri dapat di artikan yaitu keadaan dimana sesuatu itu berguna, berfaedah bagi masyarakat (kamus besar bahasa indonesia).
Merujuk pada sambutan pimpinan BAZNAS Kabupaten Lamongan, “bantuan yang di berikan supaya dapat di manfaatkan dengan baik, di buat memenuhi kebutuhan pokok, seperti beras, telur, minyak, cabe, bayar listrik rumah tangga, dan sejenisnya. Jangan di gunakan untuk membeli sesuatu yang kurang bermanfaat, misal menghamburkan uang untuk membeli baju, padahal dirumah sudah punya baju, dan sejenisnya. (Heru Mudianto., S.Ag/Wakil Ketua 1 Bidang Pengumpulan).
Karena gaya hidup merupakan suatu hal penting yang menjadi dasar orang bisa kaya, orang kaya bukan orang yang pendapatannya banyak, gajinya banyak, tapi orang yang dapat memanage gaya hidup. BAZNAS Lamongan itu menghimpun zakat, sedekah, khususnya para ASN/pegawai negeri, khusus e sing nderek pemerintah kabupaten, atas instruksi Bapak Bupati. Zakat di tasharufkan untuk 8 golongan/ashnaf, sehingga pentingnya SK Unit Pengumpul Zakat (UPZ) sebagai bentuk pemenuhan administrasi supaya sah dalam pengelolaan zakat, infaq, dan sedekah. Jika ada tetangga yang kurang mampu, dan perlu di bantu, monggo matur ke Bu Sek, nanti Bu Sek yang bantu komunikasikan ke BAZNAS, dan nanti setelah pengajuan ke BAZNAS dari BAZNAS ada survei layak atau tidak untuk di bantu. (Drs. K.H. A Lazim., M.pd/Wakil Ketua 2 Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan).
Dalam kesempatan yang sama, pemerintah Kecamatan setempat juga menyampaikan terimakasih pada BAZNAS Kabupaten Lamongan yang sudah mengadakan kegiatan pendistribusian bantuan 1 Desa 5 Mustahik, karena dengan begitu masyarakat dapat terbantu, dan berterimakasih atas kepercayaan yang telah di berikan, mulai dari pendataan warga kurang mampu, hingga membantu teknis untuk pendistribusian. Bentuk sinergi antara BAZNAS Kabupaten Lamongan dengan pemerintah setempat merupakan kunci, bentuk kesuksesan suatu kegiatan, tentunya sama-sama untuk wujudkan cita-cita dan tujuan negara Indonesia.
Pendistribusian bantuan 1 Desa 5 Mustahik semester 2 di Tahun 2024, hingga hari ini sudah pada hari ke enam. Tepatnya hari ke empat (16/12/24) di laksanakan di Kecamatan Tikung, dan Kembangbahu, hari ke lima (17/12/24) di laksanakan di Kecamatan Sugio, Kedungpring, Babat, lanjut di hari ke enam (18/12/24) di laksanakan di Kecamatan Turi, Pucuk, dan Kecamatan Sukodadi. Alhamdulillah kegiatan dapat berjalan dengan lancar, sukses, dan semoga hingga selesai terus begitu. Aamiiin
Berita Lainnya
BAZNAS Lamongan Berpartisipasi dalam Sosialisasi Zakat, Infak, dan Sedekah pada Agenda Kemenko RI (Bidang Pemberdayaan Masyarakat)
KOMPOS ORGANIK AR-ROHMAH BAZNAS LAMONGAN SIAP JADI PENOPANG PERTANIAN RAMAH LINGKUNGAN DI MASA DEPAN
BAZNAS Lamongan Salurkan Program 1 Desa 6 Mustahik Semester II 2025, Bupati Apresiasi Kinerja dan Transparansi
BAZNAS Kabupaten Lamongan Dukung HUT Ke-80 TNI dengan 300 Paket Sembako untuk Masyarakat
Sinergi Kuat Berbuah Prestasi, BAZNAS Lamongan Raih Dua Penghargaan di BAZNAS Jatim Awards 2025
Baznas Lamongan Ikuti Bimtek Implementasi SOP untuk Perkuat Tata Kelola Zakat

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
